Perayaan Meriah Hari Kemerdekaan di SDN Merjosari 3: Semarakkan Semangat Nasionalisme Anak-Anak
Suasana semarak dan penuh kegembiraan memenuhi SDN Merjosari 3 dalam rangka peringatan Hari Kemerdekaan Indonesia yang ke-78. Dengan tema "Merdeka dalam Kebersamaan", sekolah ini menggelar serangkaian acara meriah selama dua hari guna merayakan momen bersejarah ini. Hari Pertama: Lomba Tradisional dan Kegembiraan Anak-Anak Hari pertama perayaan diisi dengan berbagai lomba tradisional yang mengajak anak-anak untuk berpartisipasi aktif dan merasakan keceriaan dalam menjalankan kegiatan-kegiatan khas Indonesia. Lomba balap kelereng, makan kerupuk, tiup bola, hingga memindahkan bola dengan gelas menjadi atraksi menarik yang berhasil memicu semangat kompetisi di antara siswa-siswi. Acara ini tidak hanya memberikan hiburan semata, namun juga mengajarkan mereka tentang kekompakan, kejujuran, dan semangat untuk berusaha. Hari Kedua: Berjalan Sehat dan Ekspresi Kreatif Anak-Anak Pada hari kedua, SDN Merjosari 3 melibatkan seluruh siswa dalam kegiatan jalan sehat yang bertujuan unt